Menu

Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) H+5

[11/04/2016] Sebelum pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang hari ini akan memasuki hari ke-5 dimulai pada pagi hari ini, seluruh sekolah untuk  jenjang SMA/MA seluruh indonesia di wajibkan untuk melakukan proses ulang "patching" untuk pc server di masing-masing sekolah  dan sinkronisasi data ke server pusat. Hal ini dilakukan untuk perbaikan aplikasi server unbk dan perubahan paket soal ujian untuk hari ke-5 dan ke-6.  Waktu sinkronisasi untuk masing -masing sekolahpun sudah di jadual. Akan tetapi masih banyak kendala teknis yang dihadapai dilapangan. Kendala teknis ini tidak hanya dihadapi oleh SMA Negeri 1 Bojonegoro saja, melainkan juga oleh sekolah-sekolah yang lainnya. Sulitnya proses sinkronisasi data dari server sekolah ke server pusat menjadi salah satu  kendala molornya proses sinkronisasi dari jadwal yang sudah dibuat, Hal ini disebabkan oleh lalu lintas data akses ke server pusat yang sangat padat (permintaan sinkronisasi data dari sekolah-sekolah yang serentak seluruh Indonesia) dan waktu yang berdekatan antara proses sinkronisasi data dengan pelaksanaan unbk. Ambil contoh jadwal yang diberikan untuk sinkronisasi data di SMAN 1 Bojonegoro yang seharusnya dimulai pukul 17.00 dan berakhir pukul 23.00 wib [10/04], dilapangan proses sinkroniasi ini baru bisa selesai pada pukul 05.00 wib [11/04].

Perlu diinformasikan bahwasannya Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang hari ini memasuki hari ke-5 di SMA Negeri 1 Bojonegoro dengan mata pelajaran yang diujikan yakni mapel fisika untuk program studi IPA dan mapel Ekonomi untuk program studi IPS, hingga saat ini ujian nasional sedang berlangsung di sesi ke-2 berjalan dengan tertib dan lancar.

No comments: