Menu

Kegiatan Supervisi di SMAN 1 Bojonegoro


Rabu, [12/10/2016] Pagi pukul 10.00 wib SMAN 1 Bojonegoro kedatangan pengawas dari Dinas Pendidikan Menengah (Dikmen) SMA/SMK/MA Kabupaten Bojonegoro, beliau adalah bapak Drs. Nurali, M.Pd. Kedatangan beliau di SMAN 1 Bojonegoro dalam rangka untuk kegiatan supervisi akademik disambut baik oleh pimpinan sekolah. Terlihat Pejabat Pelaksana Harian (PLH) SMAN 1 Bojonegoro Drs. Bambang Dananto,M.Pd didampingi beberapa wakasek diantaranya ibu Endang Sriwigati, M.Pd (wakasek kurikulum), bapak Aris Yuliantono, M.Pd (wakasek humas), dan bapak Drs. Markasim, M.Pd (wakasek kesiswaan) turut menyambut kedatangan pengawas Dikmen SMA/SMK/MA Kab. Bojonegoro.


Kegiatan supervisi akademik ini merupakan program rutin sekolah yang pelaksanaanya sendiri dilakukan setiap 1 tahun sekali. Kegiatan supervisi ini dilakukan oleh pengawas sekolah dari Dinas Pendidikan Kab Bojonegoro selaku pembina sekolah di SMAN 1 Bojonegoro yang tugas pokoknya sesuai standar mutu pengawas adalah melakukan penilaian dan pembinaan dengan melaksanakan fungsi-fungsi supervisi, baik supervisi akademik maupun supervisi manajerial. Adapun fungsi supervisi ini secara umum untuk meningkatkan kemampuan profesional dalam upaya mewujudkan proses belajar peserta didik yang lebih baik melalui mengajar yang lebih baik pula, dan secara khusus untuk memperluas pengalaman guru, mendorong usaha-usaha pembelajaran kreatif, memberikan penilaian secara terus menerus, serta memberikan pengetahuan dan ketrampilan kepada tenaga pendidik (guru). 



Adapun sasaran dari kegiatan supervisi yang dilakukan ini adalah proses pembelajaran peserta didik dengan tujuan meningkatkan mutu proses dan hasil pembelajaran. Sebab kegiatan supervisi ini menaruh perhatian utama pada upaya-upaya peningkatan provesionalitas guru / tenaga pendidik sehingga memiliki kemampuan dalam :
  1. Merencanakan kegiatan pembelajaran,
  2. Melaksanakan pembelajaran,
  3. Menilai proses dan hasil pembelajaran,
  4. Memanfaatkan hasil penilain,
  5. Memberikan umpan balik,
  6. Melayani peserta didik yang mengalami kesulitan,
  7. Menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan,
  8. Mengembangkan dan memanfaatkan alat bantu pembelajaran,
  9. Memanfaatkan sumber-sumber pembelajaran yang tersedia,
  10. Mengembangkan interaksi pembelajaran (strategi, metode, dan teknik)  

No comments: