Menu

Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan SMA Rujukan SMAN 1 Bojonegoro


Bojonegoro, Minggu [16/7/2017] pukul 10.00 wib bertempat di lantai 2 ruang TRRC SMA Negeri 1 Bojonegoro diadakan Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan SMA Rujukan SMAN 1 Bojonegoro. Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan SMA Rujukan ini diikuti hanya berjumlah 20 orang. Hal ini sesuai petunjuk dan arahan dari Direktorat Pembinaan SMA bahwasanya untuk jumlah peserta Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan SMA Rujukan yang dikehendaki dibatasi hanya 20 orang. Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan SMA Rujukan SMA Negeri 1 Bojonegoro dipimpin langsung oleh beliau ibu Dra. Hj. Sri Setyowati, M.Pd selaku Kepala SMA Negeri 1 Bojonegoro 

SMA Negeri 1 Bojonegoro di Tahun Ajaran baru 2017/2018 kembali akan menjalankan progam sebagai SMA Rujukan di Kabupaten Bojonegoro. Sekolah yang bermotto "Siap Berbagi, Ikhlas Memberi - Maju Bersama, Hebat Semua" ini akan memasuki tahun yang kedua. 

SMA Rujukan adalah program peningkatan mutu pendidikan berbasis wilayah (provinsi dan kabupaten/kota) yang diintegrasikan dengan program pembinaan lainnya dari Direktorat Pembinaan SMA, Dinas Pendidikan Provinsi, Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, dan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP). dan SMA Rujukan merupakan SMA terpilih yang disesuaikan dengan kebijakan pemerintah (Nawa Cita dan Revolusi Mental), kebijakan pendidikan nasional (kerangka strategis Kemendikbud), dan perkembangan ekosistem pendidikan.

Tujuan dari program sekolah rujukan ini adalah pembinaan terhadap 614 SMA oleh Direktorat Pembinaan SMA agar dapat mencapai Standar Nasional Pendidikan (SNP). Sekolah yang terpilih menjadi SMA Rujukan diharapkan dapat menjadi model sehingga dapat dicontoh oleh sekolah lainnya. Selain itu, program SMA Rujukan juga bertujuan untuk menjadi pilot project dalam setiap implementasi program baru dalam pembangunan pendidikan SMA. 

Berikut beberapa dokumentasi kegiatan Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan SMA Rujukan SMAN 1 Bojonegoro Tahun Pelajaran 2017/2018 :