Menu

Pelatihan Media Sosial Untuk Pendidikan

Pelatihan Media Sosial Untuk Pendidikan
[30/05/2016], Senin pagi hari ini pukul 07.30 wib, Relawan TIK Bojonegoro yang bekerja sama dengan Exxon Mobile dan SKK Migas, dan didukung oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan pelatihan “Media Sosial Untuk Pendidikan” yang diikuti oleh puluhan guru-guru dari perwakilan jenjang SD/SMP/SMA/SMK Negeri dan Swasta bertempat di Gedung Pusat Belajar Guru (PBG) jalan Rajawali No. 3 Bojonegoro 62119.



Kegiatan pelatihan “Media Sosial Untuk Pendidikan” ini dibuka oleh beliau bapak Drs. Hanafi,MM selaku Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro. Beliau mengajak kepada seluruh peserta pelatihan untuk dapat memanfaatkan media sosial untuk pendidikan .

Selepas membuka kegiatan pelatihan beliau menandatangani  petisi “Cerdas, Kreatif dan Produktif dengan internet” yang  didampingi dari perwakilan EMCL bapak Beta Wicaksono, dan selanjutnya diikuti oleh seluruh peserta pelatihan.

Selaku narasumber pelatihan “Media Sosial Untuk Pendidikan” ini beliau adalah bapak Gempur Abdul Ghofur, seorang guru yang mengajar di SMAN 11 Surabaya. Materi yang disampaikan yakni “Pemanfaatan Media Sosial Untuk Pembelajaran Berbasis Ponsel Cerdas Android”  Sedikit materi yang dipaparkan oleh beliau bahwasannya : “Kebutuhan komunikasi yang makin mudah dan terjangkau melalui media social utamanya percakapan baik personal maupun kelompok melalui beragam aplikasi seperti BBM, Messenger, Whatsapp, dan LINE menjadikan kita dan anak-anak kita tak bisa melepaskan smartphone. Kehebatannya tak diragukan lagi, komunikasi yang murah, akses informasi yang mudah, sarana ekpresi dan aktualisasi diri, serta sarana promosi tanpa batas menjadi tak terbantahkan bahwa kehadiran media social menjadi kebutuhan primer yang tak bisa ditunda.”

Berikut dokumentasi Pelatihan Media Sosial Untuk Pendidikan :